JABAR NEWS | BEKASI – Dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) Ke IV Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Jawa Barat (Jabar) yang dilaksanakan hari ini, Rabu (02/08/2017), H. Syaiful Huda Syafe’i (Mas Huda) terpilih sebagai Ketua Dewan Tanfidz DPW PKB Jabar periode 2017-2022.
Selain itu, dalam Muswil tersebut KH. Adang Badrudin (Abah Cipulus Purwakarta) terpilih sebagai Ketua Dewan Syuro DPW PKB Jabar.
Dua tokoh tersebut, terpilih secara aklamasi hasil musyawarah dari seluruh Dewan Pengurus Cabang PKB tingkat kabupaten/kota se-Jawa Barat dalam Muswil hari ini yang dilaksanakan di Hotel Horison, Kota Bekasi.
Seperti diketahui, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) hadir dalam acara tersebut. Selain itu hadir juga seluruh Ketua dan anggota DPC PKB se-Jawa Barat serta para Bakal Calon Gubernur Jawa Barat.
Hingga berita ini diturunkan acara Muswil DPW PKB Jabar masih berlangsung. (Zal)
Jabar News | Berita Jawa Barat