JABARNEWS | BANDUNG – Disebut juga Moss Rose, bunga krokot adalah jenis tanaman rendah dengan ukuran sekitar 15-20 cm yang mudah tumbuh menyebar di sekitar areanya.
Memiliki bentuk kelopaknya indah dengan warna tunggal seperti kuning, oren, putih, merah muda, dan merah. Selain itu, cara menanam bunga krokot ini juga terbilang mudah.
Oleh sebab itu berikut beberapa cara menanam Moss Rose (krokot) agar cepat berbunga yakni:
Pertama. Penyiraman Teratur – Setelah menanam benih bunga krokot (Moss rose) kalian bisa langsung menyiramnya dengan rutin. Walaupun bunga krokot jenisnya cukup tahan kering, tetap ingat untuk menyiramnya secara teratur dalam beberapa minggu pertama sejak pembibitan.
Selain itu, karena akar bunga krokot tergolong pendek, maka dibutuhkan perhatian ekstra pada awalnya. Siram bunga krokot secara rutin antara 3-5 hari sekali.
Kedua. Pemupukan – Bunga krokot (Moss Rose) termasuk unik karena tidak butuh ekstra pupuk untuk tumbuh subur. Bahkan, beberapa ahli menyarankan agar mengurangi pemberian pupuk karena justru bisa menghambat pertumbuhan bunga krokot. Jadi, idealnya bunga yang menawan ini hanya diberi sedikit pupuk pada bagian akarnya dengan butiran pupuk organik.
Ketiga. Tanam Di area Terpisah – karena sifat akarnya yang pendek, bunga krokot tidak akan mampu bersaing dengan bunga atau tanaman lainnya. Hal tersebut bisa kalian lakukan.
Jika ingin budidaya bunga krokot berhasil, hindari menanam di area yang sama dengan bunga lainnya. Bersihkan juga area media tanam dari tanaman liar atau gulma supaya penyerapan nutrisi bunga krokot makin sempurna. (Red)