Hasil Swab PCR, Plt Wali Kota Tasikmalaya dan Istri Positif Covid-19

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Plt Wali Kota Tasikmalaya, Muhammad Yusuf dilaporkan dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 melalui swab PCR.

Hal tersebut dibenearkan oleh Sekertaris Daerah Kota Tasikmalaya Ivan Dicksan, yang mana istri dari Plt Walikota itu juga ikut terpapar Covid-19.

“Bapak dan Ibu kini menjalani isolasi mandiri di kediamannya, dengan pemantauan Dinkes,” kata Ivan, dilansir dari Tribun, Kamis (24/6/2021)

Baca Juga:  Hari Pertama Konferensi Internasional Ika Unpad, Ini Hasilnya

Kondisi Yusuf berserta istri, ungkap Ivan, dalam kondisi sehat, dan melaksanakan semua prosedur isolasi mandiri.

“Prosedur isolasi mandiri harus ditempuh Pak Plt berserta ibu agar segera pulih kembali. Seperti minum obat dan vitamin, berolahraga dan berjemur,” kata Ivan.

Baca Juga:  Perbanyaklah Sedekah Di Hari Jumat, Dan Ini Manfaatnya

Dengan pengawasan yang ketat dari Dinkes, diharapkan Plt Wali Kota beserta Ibu pulih lagi secepatnya.

Sementara pihak Dinkes Kota Tasikmalaya  lanjut Ivan, saat ini masih terus melakukan tracing dengan siapa saja Yusuf beserta istri pernah kontak erat.

Baca Juga:  Mengenal Sejarah Singkat Hari Lansia Nasional Pada 29 Mei

“Namun beberapa pejabat diketahui terkonfirmasi positif. Jumlah pastinya masih dikumpulkan datanya,” kata Ivan.

Sejauh ini yang sudah diketahui positif dan tidak bergejala langsung melakukan isolasi mandiri. (Red)