Ineu: Bhayangkara Menjadi Lembaga Profesional

JABAR NEWS | BANDUNG – Ketua DPRD Jabar, Ineu Purwadewi Sundari, S.Sos, MM menghadiri upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-71 di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Senin (10/07/2017).

Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari, S.Sos, MM mengatakan, Bhayangkara dapat menjadi institusi yang profesional dan khususnya untuk masyarakat jabar dapat menjaga keamanan dan kondusifitas di Jabar. Selian itu, Ineu juga mengapresiasi Polri dari gangguan dan ancaman stabilitas nasional yang baru-baru ini terjadi terkait terorisme di Jabar.

Baca Juga:  Pilgub Jabar 2024, PPP Jawa Barat Masih Terbuka dengan Sosok Lain

“Kemitraan yang sudah terjalin dengan baik harus ditingkatkan. Terlebih dalam menjaga kondusifitas dan memberikan rasa aman bagi masyarakat di Jabar dengan profesional tinggi,” ujar Ineu.

Sementara itu, Gubernur Jabar Ahmad Heryawan menuturkan, Kepolisian Republik Indonesia semakin baik melayani masyarakat.

Baca Juga:  Soal Siswa Tawuran, Kepsek: Bukan Mau Serang Sekolah Lain

“Polisi saat ini semakin profesional, solid dalam melayani masyarakat,” kata Aher seusai memimpin upacara HUT 71 Bhayangkara.

Aher menambahkan, Kepolisian harus semakin giat dalam menjaga keamanan masyarakat. HUT ke 71 Bhayangkara bertemakan Dengan Semangat Profesionalitas dan Modernisasi, Polri berkomitmen untuk meraih kepercayaan masyarakat demi tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sejahtera, mandiri dan berkeadilan.

Baca Juga:  Logistik Pilkada Mulai Didistribusikan

Disisi lain, Kapolda Jabar Irjen Pol Anton Charliyan menjelaskan, di HUT Bhayangkara kali ini Polda Jabar meminta kepada masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam memerangi aksi teroris yang tengah marak akhir-akhir ini.

“Saya berharap, dan saya mengajak kepada semuanya Insya Allah dengan dukungan semuanya kita perangi teroris,” harap Kapolda. (Red)

Jabar News | Berita Jawa Barat