Pilkada, Kapolda Jabar: Anggota Polri Harus Netral

JABARNEWS | PURWAKARTA – Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Agung Budi Maryoto, melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Polres Purwakarta, Kamis (8/3/2018). Kedatangan Kapolda langsung disambut Kapolres Purwakarta, AKBP Dedy Tabrani, berserta seluruh jajaran.

Dalam kunker tersebut, Kapolda memberikan arahan kepada seluruh pejabat dan personel Polres Purwakarta. Salah satu arahan yang disampaikan Kapolda adalah terkait dengan pelaksanaan Pilkada Serentak 2018.

Baca Juga:  Inilah Beberapa Karakter One Piece Pengguna Haoshoku Haki

“Sebagai anggota Polri, kita harus netral,” ujar Kapolda, di Mapolres Purwakarta, Kamis (8/3/2018).

Selain itu, Kapolda juga meminta agar jajaran Polres untuk terus menjalin sinergitas dengan TNI. Khususnya dalam upaya pengamanan jalannya Pilkada serentak tahun ini.

Baca Juga:  Wisatawan Membludak Lagi, Kali Ini di Pantai Karanghawu Sukabumi

“Selalu jaga sinergisitas antar-TNI dan Polri untuk mengamankan, mencegah, dan mengantisipasi jangan sampai menjadi gangguan nyata dalam pilkada 2018 ,” jelasnya.

Dalam kunjungan Kapolda Jabar hadir juga Dandim 0619 Purwakarta, Letkol Arm Ari Maulana dan Komandan Resimen Armed 2/1 Sthirayudha Kostrad. Usai dari Mapolres Purwakarta, Kapolda Jabar lanjutkan kunjungan kerjanya ke kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta. (Gin)

Baca Juga:  Peringati Hari Kemerdekaan, Dedi Mulyadi Dibikin Malu oleh Petani

Jabarnews | Berita Jawa Barat