JABARNEWS | PURWAKARTA – Ratusan personel dari Polres Purwakarta, Kodim 0619 Purwakarta, Resimen Armed 2/1 Kostrad dan Bataliyon Armed 9 Pasopati berserta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Purwakarta mengikuti gerakan instruktur senam di lapangan Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad, Jum’at (1/11/2019).
Nampak hadir dalam acara olahraga bersama tersebut tersebut Danmen Armed 2/1 Kostrad, Kolonel Arm Johanes Toar Pioh, Dandim 0619 Purwakarta, Letkol Arh Yogi Nugroho, Kapolres Purwakarta, AKBP Matrius, Danyon Armed 9 Pasopati Kostrad, Mayor Arm Andi Achmad Afandi, beserta para perwira dari Kodim 0619 Purwakarta, Resimen Armed 2/1 Kostrad, Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad dan Polres Purwakarta.
Danmen Armed 2/1 Kostrad, Kolonel Arm Johanes Toar Pioh, mengatakan, olahraga bersama tersebut untuk meningkatkan solidaritas dan hubungan baik antar lembaga, baik itu TNI, Polri dan Pemeritah Daerah Kabupaten Purwakarta.
“Ini menunjukan bahwa TNI, Polri, pemerintah daerah di Purwakarta Kompak dan Solid. Bukan hanya dalam pelaksanaan tugas saja, dalam kehidupan bermasyarakatpun kita selalu berdampingan demi pelayanan prima kepada masyarakat serta demi keutuhan NKRI Tercinta,” Ucap Toar, saat ditemui usai kegiatan tersebut, Jumat (1/11/2019).
Dia menambahkan TNI/Polri merupakam garda terdepan dalam menjaga keamanan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), maka dari itu pihaknya selalu kedepankan sinergitas dalam pelaksanaan tugas.
“Sinergitas bukan hanya di level atas, di level bawah pun, sinergitas terjalin baik. Kami yang ada saat ini melanjutkan apa yang sudah terjalin. Kedepan kita jaga pelihara, tugas kedepan semakin komplek dan solid, harapan dengan sinergi dan kompak semakin banyak yang bisa diselesaikan,” ucap perwira TNI yang murah senyum itu.
Sementara itu Kapolres Purwakarta, AKBP Matrius, mengungapkan, olahraga bersama ini untuk meningkatkan dan memperkokoh sinergisitas TNI-Polri. Sehingga, terjalin kekompakan dan harmonisasi bersama.
“Kita sangat menyambut baik adanya kebersamaan ini. Sinergisitas TNI-Polri menjadi hal penting sebagai upaya mendukung pemerintah membangun Kabupaten Purwakarta dan bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas kondusif dan aman untuk kesejahteraan masyarakat,” ucap Matrius.
Dengan kegiatan ini, Kapolres berharap, agar sinergitas TNI dan POLRI khususnya di Kabupaten Purwakarta dapat terjaga sehingga situasi Kamtibmas di sini bisa tetap kondusif dan kegiatan masyarakat dapat senantiasa berjalan dengan baik.
“Olahraga ini dilakukan untuk menjaga hubungan baik, solidaritas dan kebersamaan antara Pemerintah Daerah, TNI dan POLRI. Sehingga, menjadi keharusan TNI/Polri kompak, bersinergi dam bersama-sama menjalin sinergisitas untuk masyarakat dan NKRI,” ujarnya. (Gin)