Twedi : Boleh Berbeda Pilihan, Tetapi Jangan Terpecah

JABARNEWS | PURWAKARTA – Kepolisian Resor (Polres) Purwakarta menggelar acara buka puasa bersama Forkompinda, muspika, tokoh agama dan tokoh pemuda, di Mapolres Purwakarta, Jalan Veteran, Purwakarta, Kamis (31/5/2018) petang.

Kapolres Purwakarta, AKBP Twedi Aditya Bennyahdi mengungkapkan, kegiatan ini untuk meningkatkan sinergitas Polri, TNI, tokoh agama, dan tokoh masyarakat serta ajang silaturahmi secara langsung mempererat silaturahmi yang sudah terjalin.

Baca Juga:  Kapolres Purwakarta: Keselamatan Korban Kecelakaan Lebih Penting dari Kendaraannya

“TNI-POLRI tidak akan kuat kalau tidak ada dukungan semua elemen masyarakat, Kabupaten Purwakarta”ungkap Twedi, saat ditemui usai kegiatan buka puasa bersama itu.

Lanjutnya, semua pasangan calon bupati dan wakil bupati Purwakarta juga sengaja diundang, karena berkaitan dengan tiga agenda besar yang akan dihadapi oleh masyarakat Purwakarta salah satunya Pilkada.

“Saya sampaikan kepada pasangan calon untuk menyampaikan kepada pendukungnya sama-sama menjaga kondusifitas Kabupaten Purwakarta. Walaupun berbeda pilihan tetap satu sebagai warga Purwakarta, jangan terpecah belah karena berbeda pilihan,”ujarnya.

Baca Juga:  19 Anak Dibawah Umur Korban TPPO Diselamatkan Polisi

Kegiatan buka puasa bersama tersebut, dihadiri oleh Penjabat Bupati Purwakarta, Mohammad Taufiq Budi Santoso, Danmen Armed 2/1 Kostrad, Kolonel Arm Yuniar Dwi Hantono, Danyon Armed 9 Pasopati Kostrad Purwakarta, Letkol Arm Eko Pristiono, Ketua KPUD Purwakarta, Ramlan Maulana.

Baca Juga:  135 Warga Jabar Korban Bencana Di Sulteng Menunggu Dipulangkan

Selain itu terlihat juga Ketua Panwaslu Purwakarta, Oyang Este Binos, Ketua Pengadilan Negeri Purwakarta, Perwakilan dari Kodim 0619 Purwakarta, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan seluruh jajaran Polres Purwakarta.

Dalam acara tersebut dilakukan pemberian santunan kepada ratusan anak yatim piatu dan kaum jompo yang berada di sekitar Mapolres Purwakarta. (Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat