Ina menyebutkan, seluruh guru di SMKN 14 Kota Bandung wajib mengikuti IHT ini, terutama bagi guru kelas X.
“Ini tahun pertama SMKN 14 sebagai SMK PK. Materinya lebih mendalam dan lebih disesuaikan dengan kondisi di sekolahnya,” kata Ina dalam keterangan yang diterima, Rabu (10/8/2022).
Terkait pelatihan IHT, Ina menyatakan mengambil pemateri dari guru Komite Pembelajaran yang berjumlah sekitar tujuh orang, didampingi dari Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi Bidang Mesin dan Teknik Industri (BBPPMPV BMTI).
Sementara itu Erry Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMKN 14 Kota Bandung mengatakan, ada sekitar 1.782 Siswa dari kelas X, XI, dan XII yang akan mengikuti program Bela Negara. Program tersebut bertujuan untuk pembentukan karakter dan attidude para siswa dalam menghadapai dunia kerja.
“Program-program kesiswaan di SMK 14 Kota Bandung, sama dengan yang tahun lalu, tahun ini ada penambahan program Bela Negara yang akan dilaksanakan di institusi pasangan dengan TNI,” ucap Erry.