Taman Sri Baduga Bisa Jadi Venue Untuk Acara Skala Internasional

JABARNEWS | PURWAKARTA – Setelah dipercaya menjadi tempat peluncuran sebuah brand smartphone, Taman Sri Baduga (Situ Buleud) bisa dijadikan venue event besar bahkan berskala Internasional. Hal itu disampaikan oleh Kabid Pariwisata, Disporaparbud Purwakarta, Heri Anwar.

Bukan hal yang mustahil jika taman ini juga bisa menjadi lokasi event besar skala Internasional. Apalagi, kapasitas di Taman Sri Baduga ini ditaksir bisa menampung 12 ribu penonton.

“Taman Sri Baduga cukup layak dijadikan venue event baik nasional maupun internasional kedepannya,” ujar Heri ketika ditemui di Kantor Disporaparbud Purwakarta, Rabu (6/3/2019).

Baca Juga:  Jelang Natal dan Tahun Baru, Ratusan Miras Disita Polres Majalengka

Taman Sri Baduga (Situ Buleud) merupakan salah satu ruang terbuka hijau (RTH) yang menjadi favorit warga Purwakarta bahkan salah satu icon.

Sejak Pemkab Purwakarta melakukan pemolesan di beberapa titik dan ditata sedemikian rupa, bahkan difasilitasi Air Mancur, Taman Sri Baduga menjadi salah satu tempat yang memiliki multifungsi.

Baca Juga:  Provinsi Jabar Mulai Atur Strategi Pengawasan dan Penyekatan Mudik Lebaran

“Taman besar ini multifungsi. Selain menjadi kawasan terbuka hijau, pertunjukan air mancur,  juga sebagai sarana olah raga, area konservasi pepohonan langka, konservasi ikan khas Sungai Citarum, hingga sebagai pengendali banjir,” kata Heri.

Heri menjelaskan, lokasi ini sebelumnya merupakan kawasan konservasi serta kawasan hijau terbesar di Purwakarta dengan luas kurang lebih empat hektare. Dari dulu, di lokasi itu terdapat sejumlah pohon, terutama dari jenis atau varian langka.

Baca Juga:  IDI Sebut Covid-19 Varian Delta Menular Dalam Hitungan Detik, Ini Kabar Baiknya

Selain itu taman tersebut sering juga dimanfaatkan menjadi sarana olahraga jogging oleh warga Purwakarta, apalagi adanya Taman Film Surawisesa serta akses yang dekat ke beberapa tempat, seperti Alun-alun Purwakarta, Diorama Purwakarta dan Diorama Nusantara dan Perpustakaan digital.

“Keindahannya bertambah, seiring dibangunnya sebuah air mancur yang bisa dibilang terbesar di Indonesia,” ucap dia. (Red/Rilis)

Jabarnews | Berita Jawa Barat